Banyak orang tidak mengetahui bahwa gula jawa atau juga disebut sebagai
gula merah, memiliki banyak manfaat kesehatan dibandingkan gula tebu
atau putih. Selain memberikan rasa manis yang rendah kalori, gula jawa
mengandung garam mineral, kaya nutrisi, dan bermanfaat untuk mengatasi
anemia, batuk, typhus, lepra, dan sebagainya.
Namun, selain itu, ternyata jenis gula ini memiliki manfaat bagi tubuh. Seperti dipaparkan
Health.com,
Selasa (1/11), gula merah dapat membuat kulit wajah lebih segar.
Menurut pendiri Deli Tubuh dan perusahaan perawatan kulit, David Parker,
keluarnya kandungan zat dari gula merah, yakni butirannya dapat
mengangkat sel kulit mati agar dapat kembali bercahaya.
Untuk terapi gula merah ini cara pun mudah. Campurkan scrub dengan
setengah cangkir gula merah yang telah digiling agar dapat mudah
berbaur. Kemudian tambahkan tiga sendok makan minyak zaitun untuk
menambah kelembaban. Dan bila Anda berkenan, tambahkan pala sebagai
pewangi dalam terapi ini.
Bahan-bahan tersebut selanjutnya diaduk hingga terbentuk seperti pasta.
Oleskan scrub tersebut dalam lingkaran dan biarkan selama satu sampai
dua menit. Kemudian bilas dengan air hangat. Untuk mendapatkan hasil
maksimal, Anda bisa gunakan terapi ini dua kali dalam seminggu.
Selain itu, jenis gula ini dapat juga digunakan sebagai obat di saat
pertolongan pertama. Bila kulit Anda terluka dan tidak ada obat
antiseptik, gula merah dapat membantu sembuhkan luka kecil dalam keadaan
darurat. Jenis gula ini bertindak sebagai obat anti inflamasi dan anti
mikroba yang dapat mencegah infeksi. Demikian dikatakan penulis The Eco
Chick Guide to Life, Starre Vertan.
Related Posts :
5 Cara Mencegah Gangguan PencernaanBanyak orang kadang-kadang merasakan mulas dan gangguan pencernaan,
terutama setelah makan besar atau banyak. Tetapi sebagian orang
mendap… Read More...
Cegah Stroke dengan Buah Jeruk
Riset
terbaru menunjukkan, mengonsumsi buah jeruk secara rutin dapat membantu
mengurangi risiko stroke. Untuk studi ini, peneliti memusa… Read More...
Diabetes Bisa Cuma Gara-gara Malas Gosok Gigi?Banyak dokter gigi berhasil mendeteksi penyakit diabetes seorang pasien
gigi, sekalipun mungkin belum disadari oleh si pasien, yang ditanda… Read More...
Perempuan Susah Orgasme Kalau Banyak PikiranAda pepatah lama dari Barat yang mengatakan organ seksual terbesar
adalah pikiran. Ternyata ada benarnya, sebab pikiran atau otaklah yang
… Read More...
Efek yang Muncul Pada Tindikan di Lidah, Puting, Pusar & KelaminTak hanya di telinga, menindik badan sudah menjadi hal yang umum saat
ini. Meskipun menindik badan relatif aman, tindakan ini sebenarnya da… Read More...